BSSN Menerima Kunjungan Program Intensif Mahasiswa Universitas Indonesia dan University of Technology Sydney
Cyberthreat.id - BSSN menerima kunjungan mahasiswa Departemen Kriminologi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia bekerja sama dengan University of Technology Sydney dan International Internships di Kantor BSSN Sawangan, Depok, Jawa Barat pada Kamis (14/12/2023).
Kunjungan tersebut dimaksudkan sebagai penyelenggaraan Criminology Intensive Program yang diikuti oleh mahasiswa Australia dan Indonesia dari kedua universitas.
Sebanyak 12 mahasiswa, 8 mahasiswa dari University of Technology Sydney dan 4 mahasiswa UI yang dipimpin oleh Fransisco Samosir dari International Internships diterima oleh Pranata Humas Muda pada Biro Hukum dan Komunikasi Publik BSSN Yudhi Hernawan.
Saat menerima rombongan di Ruang Pertemuan Lantai 3 Gedung Utama BSSN, Yudhi menyambut baik kunjungan itu. Ia pun menyampaikan bahwa BSSN sangat terbuka kepada mahasiswa maupun masyarakat yang ingin mengetahui keamanan siber, bahkan mengajak kolaborasi.
“Selamat datang di Kantor BSSN. Terima kasih atas kunjungannya, semoga apa yang menjadi tujuan kunjungan ini dapat menambah wawasan pengetahuan tentang keamanan siber dan ke depannya kita bisa lakukan kerja sama dan kolaborasi,” ujar Yudhi.
Pada kesempatan kunjungan kali ini dipaparkan tugas dan fungsi BSSN, kemudian tugas dan fungsi National Security Operation Center serta tata kelola pengendalian informasi yang diberikan oleh narasumber dari Direktorat Strategi Keamanan Siber dan Sandi BSSN, Direktorat Operasi Keamanan Siber BSSN, dan Direktorat Operasi Keamanan dan Pengendalian Informasi BSSN.
Pendamping dan mahasiswa dari Universitas Indonesia dan University of Technology Sydney sangat terkesan dengan penerimaan yang diberikan oleh BSSN. Mereka pun berharap ke depan kunjungan seperti itu dapat diteruskan.[]