Edward Snowden Akan Bongkar Kebusukan Facebook

Edward Snowden | Foto : SCMP.com

California, Cyberthreat.id - Edward Joseph Snowden, mantan karyawan Central Intelligence Agency (CIA), sekaligus pembocor program mata-mata rahasia National Security Agency (NSA) Amerika Serikat (AS) berencana akan membocorkan perilaku muslihat platform Facebook dan Instagram yang memata-matai penggunanya melalui platform tersebut.

Melalui cuitan di Twitter yang ditautkan kepada akun Instagram-nya, dia menuduh kedua platform tersebut melakukan pengawasan dan memata-matai pengguna media sosial tersebut.

Di sisi lain, Snowden juga akan memberitahukan cara-cara, bagaimana pengguna dapat menghindari aksi mata-mata dari kedua platform tersebut.

“Dalam beberapa minggu ke depan, saya akan menjelaskan bagaimana masing-masing situs ini memata-matai Anda. Dan juga metode untuk membatasi seberapa banyak mereka tahu tentang Anda. Jika Anda menggunakannya, awasi itu," tweet Snowden, sepeti dikutip dari CNET, Jumat, (2 Agustus 2019).

Informasi yang akan disampaikan Snowden ini, menyusul pengumuman sebelumnya, di mana dia mengatakan, akan meluncurkan memoarnya yang berjudul Permanent Record. Memoar ini juga rencananya akan diluncurkan pada bulan  September mendatang. Bahkan, Snowden juga telah merilis iklan YouTube terkait memoar ini.

Sebagai informasi, Snowden menjadi terkenal pada tahun 2013 lalu, ketika ia mendistribusikan informasi rahasia tentang program pengawasan rahasia NSA kepada The Guardian dan The Washington Post.Snowden kemudian diburu oleh pemerintahan AS atas kasus tersebut.