Intel dan AMD Terbitkan Patch Sejumlah Kerentanan, Segera Instal Driver-nya!

Foto: wccftech.com

Cyberthreat.id – Produsen chip Intel dan AMD pekan ini merilis tambalan celah keamanan (patch) untuk beberapa kerentanan keamanan di berbagai produknya, termasuk perbaikan untuk serangkaian masalah berisiko tinggi pada driver perangkat lunak.

AMD menerbitkan tiga buletin yang mendokumentasikan setidaknya 27 masalah keamanan di Driver Grafis AMD untuk Windows 10.

Eksploitasi terhadap kerentanan tersebut dapat memungkinkan penyerang untuk meningkatkan hak istimewa pada sistem yang rentan, membocorkan informasi, memotong KASLR, menyebabkan kondisi penolakan layanan, atau menulis data sewenang-wenang ke memori kernel, kata perusahaan itu, dikutip dari Security Week, diakses Minggu (14 November 2021).

AMD menguturkan sebanyak 18 kerentanan memiliki tingkat keparahan tinggi, sedangkan 9 sisanya berisiko sedang. Sebagian dari kerentanan sebelumnya telah diidentifikasi dan dilaporkan tahun lalu, dan ditangani dengan rilis perangkat lunak Radeon 21.4.1 dan yang lebih tinggi, dan Enterprise Driver 21.Q2.

Secara terpisah, Intel juga menerbitkan total 25 rekomendasi keamanan di pekan yang sama untuk sejumlah kerentanan pada untuk prosesor Intel Core dengan grafis terintegrasi Radeon RX Vega M GL.

Kerentanan pada Intel berdampak pada prosesor Intel Core i5-8305G dan i7-8706G yang menampilkan grafis terintegrasi AMD, serta driver grafis Intel untuk Windows 10 64-bit untuk NUC8i7HNK dan NUC8i7HVK.

Intel mengatakan versi 21.10 atau yang lebih baru dari driver tersebut bisa untuk mengatasi bug tersebut.

Intel juga mengeluarkan patch untuk kerentanan tingkat tinggi di PROSet/Wireless WiFi dan Killer WiFi, produk Solid State Drive (SSD) Data Center (DC), driver SoC Watch, dan prosesor Intel.

Penjahat siber dapat mengeksploitasi kerentanan tersebut dengan serangan denial-of-service (DoS), meningkatkan hak istimewa, atau membocorkan informasi, kata Intel.[]